Sumber Foto: Dinas Komunikasi Dan Informatika Kota Samarinda
SAMARINDA, KOMINFONEWS- Dalam rangka menjaga ketersediaan barang dan kestabilan harga menjelang Hari Raya Idul Adha 1445 H, Pemerintah Kota Samarinda terus memantau kondisi pasar. Diantaranya dengan melakukan Inspeksi Mendadak (Sidak) Bahan Pokok Penting (Bapokting) ke beberapa sentra perekonomian di kota ini.
Seperti hari ini, Rabu (12/06/2024), Wakil Wali Kota Samarinda Dr H Rusmadi Wongso memimpin sidak ke Stasiun Pengisian Bahan Bakar Gas (SPBBG) di Jalan HM Ardans. Bersama tim, Wawali memastikan ketersediaan tabung dan volume (isi) gas benar-benar sesuai dengan ketentuan.
Sidak kemudian dilanjutkan oleh Tim ke Lotte Mart, Bulog dan CV. Dermaga di Kawasan Pergudangan. Sementara Wawali melanjutkan kegiatan lain yang memang telah dijadwalkan sebelumnya.
Kegiatan yang dilaksanakan oleh Bagian Perekonomian Pemkot Samarinda ini juga diikuti oleh beberapa unsur terkait seperti Kodim, Polresta, Kejari, Staf Ahli Bidang Ekonomi, Komisi II DPRD Samarinda, Perwakilan BI, Perum BULOG, Dinas Kesehatan, Dinas Koperasi dan UKM, Dinas Perdagangan, Dinas Perikanan, Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian, Satpol PP, Dinas Perhubungan, KPPN Samarinda, Perumda Varia Niaga, Kabag Pemerintahan, Kabag Perekonomian, dan Anggota TPID kota Samarinda.
Dalam pelaksanaan sidak ditemukan, bahwa Kondisi Kebutuhan pokok masyarakat Samarinda, baik berupa gas, beras, maupun yang lainnya terpantau aman. Yakni jumlah yang mencukupi dan harga yang stabil. Kalaupun ada kenaikan pada sebagian kecil komoditi, itu masih dalam batas wajar dikarenakan adanya dinamika pasar, dan bukan pengaruh moment Idul Adha. Dari segi ketersediaan barangpun, stok bahan pokok penting di Kota Pusat Peradaban ini masih sangat mencukupi. (ASYA/KMF-SMR)
Gedung Balaikota Jl. Kesuma Bangsa, No. 82 Samarinda
Telp: 0541-731489 Email: setda@samarindakota.go.id Website: https://setda.samarindakota.go.id